Minggu, 12 Februari 2017

Tips Cara Mendesain Furniture Untuk Rumah Minimalis

Tips Cara Mendesain Furniture Untuk Rumah Anda - Rumah minimalis dengan desain yang elegan dan memberi kesan mewah tentunya yang menjadi dambaan semua orang, apalagi rumah adalah tempat dimana anda tinggal dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Memiliki hunian yang bagus dari desain interiornya maupun dari desain warna catnya, akan memberikan kesan tersendiri untuk orang yang melihatnya, apalagi saat ini sedang maraknya desain furniture untuk rumah minimalis yang bergaya modern.


Tetapi hal tersebut tentunya tidak akan pernah terwujud jika anda tidak bisa mendesain dengan baik hunian yang anda idam-idamkan. Untuk itulah kesempatan kali ini kami memberikan tips cara mendesain furniture untuk rumah minimalis untuk memudahkan anda dalam mewujudkan impian untuk memiliki hunian minimalis yang modern. 

Bagi anda yang tidak memiliki lahan yang cukup luas, tentunya tidak perlu khawatir karena dengan penataan yang baik, serta menambahkan benda-benda yang bernilai seni akan memberikan nilai tambah pada hunian anda. Oke, dibawah ini merupakan tips cara mendesain furniture untuk rumah minimalis anda.


Tips Cara Mendesain Furniture Untuk Rumah Minimalis

  • Mulailah untuk mencoba mendesain furniture yang indah secara fungsional, Sebab hal ini akan sangat menonjol di setiap ruangan anda. Contohnya adalah Rak TV, Meja tamu, Kitchen Set, Lemari dan lain sebagainya. Untuk pembuatan furniture, anda bisa membuatnya Max Studio Furniture. Akan lebih aman apabila anda membuat furniture untuk rumah anda dengan yang berpengalaman. 
  • Simpanlah barang - barang anda yang tidak terpakai yang ada didalam ruangan agar mtidak terlihat sumpek pada rumah anda. 
  • Ciptakan dinding yang rapih dan bersih, gantungan dua potong pajangan yang memiliki nilai seni yang cukup tinggi atau foto kenangan yang dibingkai dengan baik akan memberikan daya tarik tersendiri untuk rumah anda.
  • Gunakan juga karya seni yang sederhana saja untuk menciptakan keindahan desain interior rumah anda, tatalah ruang tamu sedemikian kreatif agar tidak terlihat membosankan. 
  • Bersihkan lantai rumah dari barang - barang yang berserakan agar rumah anda terlihat lebih rapih. 
  • Pilih tirai jendela yang sederhana dan tidak terlalu rumit, agar tetap terlihat rapi.
  • pakailah warna cat yang cerah pada beberapa bagian ruangan, tetapi tetap padukan dengan warna - warna cat yang lembut. 

Sekian Tips Cara Mendesain Furniture Untuk Rumah Minimalis yang bisa anda terapkan sendiri untuk mewujudkan hunian minimalis anda. Selamat mencoba dan terima kasih.




















Baca selengkapnya

Sabtu, 11 Februari 2017

Mengenal Bagan Bagian Kitchen Set atau Dapur

Setelah kemarin kita telah membahas berbagai macam tentang kitchen set, sekarang kami akan membahas tentang "Mengenal Bagan Bagian Kitchen Set atau Dapur" dari sisi material dan fungsi. Berikut ini adalah penjelasan singkat dari kami tentang penempatan zona aktifitas, yaitu meliputi fasilitas penyimpanan yang diwakili oleh kabinet dan lemari es, fasilitas pencucian yang sudah tentu diwakili oleh bak cuci piring dan yang terakhir adalah fasilitas kerja yang diakomodir oleh kompor, microwave atau oven serta top table.

Setelah mendapatkan desain ideal berdasarkan dua kriteria tersebut, selanjutnya kami akan memberi informasi tentang spesifikasi material kitchen set perbagian yang harus kita pilih dengan kelebihan dan kekurangan di setiap bahannya. pastinya, pilihan material kitchen set ini akan membuat anda bingung dan bimbang dalam pemilihan bahan, Karena jujur saja kita banyak yang tidak mengerti tentang istilah tersebut, karena baru pertama kali mengenal istilah-istilah yang digunakan. Karena itu, sebelum kita memilih material kitchen set yang akan digunakan, sebaiknya anda mencari terlebih dahulu arti dari istilah-istilah tersebut. 

Karena itu kami akan membahas istilah-istilah yang digunakan pada material kitchen set dan semoga informasi yang kami berikan bermanfaat untuk anda yang ingin membuat kitchen set. 

  • Material Dasar -  Kita sebelumnya telah membahas tentang jenis-jenis material dasar furniture di artikel sebelumnya.  Anda bisa lihat jenis material dasar furniture itu di artikel kami sebelumnya atau bisa di klik disini
  • Kabinet - Lemari kabinet merupakan bagian dari kitchen set yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan berbagai alat dapur serta kebutuhan memasak lainnya. bahan dasar yang umunya digunakan pada lemari kabinet yaitu kayu solid dan kayu olahan. Kabinet ini terdi dari dua kategori yang dibedakan peletakkannya yaitu: 
          Lemari Kabinet atas

          Lemari kabinet atas dilengkapi dengan penghisap asap dan digunakan untuk menyimpan                     makanan dan pernak pernik ukuran kecil lainnya. Tinggi pada lemari kabinet atas idealnya                   adalah sejangkauan tangan, Sehingga lebih mudah untuk kita mengambil barang-barang yang             diperlukan tanpa menggunakan bantuan tangga. 

          Lemari Kabinet Bawah

          Lemari kabinet bawah dilengkapi dengan ruang kabinet yang cukup luas sehingga dapat                       digunakan untuk menyimpan barang - barang ang sering digunakan selain penempatan area                 memasak itu sendiri. Beberapa ukuran peralatan memasak yang besar seperti panci,                             penggorengan dan lain sebagainya.

  • Finishing - Finishing akan membuat kitchen set anda menjadi lebih indah dan juga dapat melindungi bahan dasar kitchen set itu sendiri dari kerusakan, sehingga akan lebih tahan lama. Material untuk finishing ada berbagai macam yaitu: 
         Transparan (Clear Finish)
         
         Finishing ini mengekspose serat alami kayu sehingga kesan alaminya masih terlihat. Finishing            ini memiliki beberapa tipe metode yang digunakan pada furniture sebagai berikut: 

        Plitur

        
        














       Biasanya berbentuk serpihan atau batangan yang dicairkan dengan alkohol. Tetapi ada juga yang        siap pakai dengan komposisi alkohol yang tepat. Politur diaplikasikan dengan kain yang dipoles          secara berkala dengan permukaan kayu. Pengaplikasian politur dapat diulang secara berkala                ketika warnanya sudah memudar. Kekurangan dari politur adalah cepat memudar sehingga kayu          sering dilapis ulang agar tetap terlihat bagus. 

       Nitro Cellulose (NC)
       


















       Terbuat dari bahan resin NC dan Tineer. Bahan ini akan membentuk lapisan film yang tahan air,          namun, belum kuat untuk menahan goresan maupun benturan fisik. NC diaplikasikan dengan              cara semprot (spray) bertekanan udara atau memakai kuas. Kekurangan NC adalah sudah jarang          sekali ditemui karena bahan bakunya langka. 


       Melamic

























      Finishing dengan metode ini cocok bagi yang menyukai serat alami kayu pada kayu solid atau             kayu olahan lainnya. Finishing ini berguna untuk melapisi dan mempertahankan serat serta warna       pada kayu. Pilihan warna bisa disesuaikan dengan keinginan. Bagi yang menyukai warna                     mengkilap bisa menggunakan glossy finishing, dan bagi yang sebaliknya bisa menggunakan doff         ataupun semigloss. 

      Dari segi kualitas, melamik memberikan lapisan film yang lebih baik ketimbang NC.                           permukaankayu yang dilapisi dengan melamik menjadi halus karena pori-pori kayu tertutup.               Pengaplikasiannya dengan cara semprot (spray) atau memakai kuas. Kelemahan melamik adalah         bahan ini lebih sulit untuk dilapis ulang karenaakan menyebabkan perubahan singkat gradasi               warna dan masih bergantung dengan cuaca didalam proses pengeringannya walaupun saat ini             telah ada obat kimia yang mempercepat pengeringan. Serta akan mengeluarkan bau yang                     menyengat dan perih pada mata setalah proses pengecatan. Jenis finishing ini memerlukan                   perawan yang ekstra, jangan sampai permukaan basah atau jarang dibersihkan karena bisa jadi             tempat jamur berkembang biak. 

      
      Polyurethane (PU)
 

      


















      Polyurethane (PU) merupakan finishing yang paling tebal lapisan filmnya. Tampilannya                       menyerupai lapisan plastik sehingga membuat kayu tidak alami. Daya tahannya terhadap panas           dan air sangat baik,  membuat PU cocok untuk furniture eksterior. Kekurangan finishing ini                 adalah harganya yang masih terbilang sangat mahal dan tukang kayu relatif jarang memakainya.         Ini dikarenakan dibutuhkan pengetahuan yang luas untuk proses aplikasinya. 


      Waterbased Lacquer
      

      Menggunakan pencampuran air dan resin yang tertinggal dipermukaan kayu. Lapisannya anti air         dan goresan. Bahan ini lebih disukai oleh para konsumen dari Eropa. 

      Non Transparan

      Material ini akan menutup 100% seluruh permukaan kayu dan menyembunyikan tampak aslinya.       Bentuk fisiknya dapat berupa cat dan lapisan (laminate) dalam bentuk lembaran atau rol. 


      Cat Duco
     

















    Cat Duco merupakan tipe finishing yang paling mahal namun bisa membuat kitchen set tampak           elegant dan hasilnya tahan lama. Dengan pilihan warna yang beragam, finishing cat duco lebih           mengedepankan kekuatan dan kekokohan dari bahan itu sendiri. Untuk mendapatkan hasil                   maksimal, diperlukan waktu yang cukup untuk menyelesaikan pekerjaan dengan finishing ini. Bagi     yang menyukai warna mengkilap bisa menggunakan glossy finishing, dan bagi yang sebaliknya           anda bisa menggunakan doff atau semigloss. 

    Kekurangan finishing cat duko ini adalah harganya yang relatif mahal. Apabila sudah dicat, serat         asli tidak akan bisa dikembalikan lagi dan masih sangat bergantung dengan cuaca didalam proses       pengeringan. Serta cat duco tidak bisa mengalami pengecatan berulang karena akan merubah               tingkatan gradasi warna. 


    Laminate 

    Laminate adalah metode finishing furniture dengan merekatkan bahan pelapis di permukaan               furniture.Prose pelapisan menggunakan lem khusus kayu, seperti lem kuning. pelapis yang                   umumnya digunakan antara lain sebagai berikut: 

    Veener


Terbuat dari serat tipis kayu asli. Motifnya tergantung dari jenis kayu yang dipotong, yaitu antara lain motif jati, sungkai, nyatoh, kamper atau mahoni. Furniture yang diberi lapisan ini akan mirip kayu asli sehingga tampilannya terlihat benar-benar natural dan alami. Dijual dalam bentuk gulungan dengan lebar 10-20 cm dan harganya yang relatif mahal. karena lapisan veener yang tipis, maka lem dan aplikasinya harus bagus agar bisa tahan lama. 

  • Top Table (Meja Kerja) 
          Tampilan kitchen set tidaklah lengkap tanpa kehadiran top table. table top merupakan bagian               kitchen set yang berfungsi sebagai meja kerja untuk melakukan persiapan masak. Material                   Table top sendiri haruslah kuat, antigores, tahan panas dan air, serta memiliki permukaan yang             mudah untuk dibersihkan. Ada beberapa pilihan material untuk top table diantaranya adalah:

          Granite





         Granit memiliki pilihan motif dan warna yang beragam sehingga membuat sebuah kitchen set              menjadi berkelas, mewah dan elegant. Karena terbuat dari batu alam, top table jenis ini jelas                lebih kuat dan memberikan kesan dingin. Karena termasuk batu alam sehingga granit tidak                  mudah patah, tahan panas dan gores. Dibandingkan dengan material dari batu alam lain, granit            lebih praktis dirawat dan indah dipandang. Namun harganya lebih mahal dibandingkan dengan            material top table lainnya. Selain itu, granit memiliki pori-pori pada permukaannya sehingga              kotoran bisa masuk kedalam pori-porinya. Jadi, kebersihannya harus terjaga. 

         Marmer
   

        Marmer lebih mulusketimbang granit. Suhu marmer dingin, tahan terhadap panas, namun                     kelemahannya adalah mudah menyerap noda. Karena memiliki pori-pori yang lebih besar                   ketimbang granit, Sehingga kotoran lebih mudah masuk kedalam pori-pori yang dapat                         menumbuhkan bakteri. Pada perawatannya, kebersihan marmer harus benar-benar terjaga. harga         marmer relatif mahal ketimbang granit.


        Formatop/Solid Surface
       
        Formatop adalah material sintetis mirip granit atau marmeryang terbuat dari campuran akrilik,             polyesteresin dan pigmen warna. Bahkan beberapa produsen membuat solid surface dengan                 100% akrilik. Mesikupun berbahan dasar plastik, tampilannya memiliki motif dan warna seperti         granit dan marmer. Kelebihan dari Formatop adalah kuat, ringan dan tahan gores. Formatop itu           higienis dan tidak berpori jadi tidak akan menimbulkan noda. Mudah dibersihkan ketika terkena         saus, cuka, kecap, kopi dan bahan kimia lainnya serta mudah dalam perawatannya.

        Proses pengerjaannya pun mudah karena hanya menggunakan mesin atau alat tukang kayu                   biasa. Sambungannya pun tidak tampak jadi terlihat elegant. Nonporous dan homogen, jadi air             tidak meresap kedalam kabinet. Sangat mudah untuk dibentuk, dapat dibuat melengkung atau             membuat sink menyatu dengan table top. 

        Namun Formatop juga memiliki kekurangan, yaitu kekuatannya masih kalah dengan granit alam         dan ketahanan goresnya dapat berkurang jika digunakan dalam jangka waktu yang lama. Rentan         terhadap panas dengan suhu diatas 180 derajat celcius.

        Keramik dan Cor Beton

        Bisa menggunakan beton bertulang atau bisa juga dengan pasangan bata. Lebih kokoh dan kuat,         pilihan keramik sebaiknya disesuaikan dengan dinding kitchen.

  • Backsplash (Dinding Antara Kabinet Atas dan Bawah)
          Keramik dan Mozaik

          

          Kelebihan keramik dan mozaik adalah tersedia dalam berbagai ukuran. memiliki keragaman               motif yang kaya dengan pola - pola indah tahan terhadap air dan suhu panas. Serta mudah                   untuk dibersihkan. Kelemahan material ini ada pada nat yang perlu dibersihkan secara teratur.             Harga keramik dan mozaik lebih terjangkau daripada granit dan stainless steel. Sehingga                     walaupun memiliki budget yang terbatas, anda tetap akan bisa membuat kitchen yang cantik               dengan memilih menggunak keramik dan mozaik. 

          Saran dari kami adalah hindari penggunaan material dinding yang berstektur dan penggunaan             ukuran nat yang besar untuk antara keramik dan mozaik. Karena celah dan tekstur akan sulit               dibersihkan dan dapat menjadi timbunan kotoran, debu dan minyak sehingga lumut dan bakteri           dapat tumbuh disana.   

  • Kaca, Cermin dan Mika
         
         Kaca dan cermin dapat memberikan tampilan yang cantik. hanya saja kekurangan dari material            ini adalah kerapuhannya yang mudah pecah sehingga berpeluang membahayakan dan untuk                perawatan, cenderung sulit ketika mengalami flek pada lapisan silvernya yang dikarenakan                  kelembapan dan air. 

         Untuk mika, pada awal pemasangan memberikan kesan cantik, tetapi lambat laun akan menjadi          kusam dan lapisannya akan mudah tergores. Sehingga, kami menyarankan untuk tidak memakai          ketiga material ini dalam kitchen set anda. Memang harganya sangat murah, tetapi apabila tidak          lama dalam pemakaiannya, menyebabkan pemborosan dalam perbaikan.

  • Kitchen Set Sink

          Kitchen sink atau biasa disebut dengan sink merupakan salah satu elemen penting kitchen set               yang memiliki fungsi sebagai tampat mencuci. Baik itu bahan makanan, ataupun peralatan                   makan dan memasak. Terdapat berbagai macam jenis sink dipasaran. Antara lain kitchen sink             dengan lubang tunggal atau dua lubang. Pilihlah tipe sink yang sesuai dengan kebutuhan anda             di dapur. Pilih juga sink yang sesuai dengan ukuran bentuk kitchen set dan kebutuhan anda                 sehingga hasil tampilan design interior sesuai dan enak dilihat mata. 

          Bahan material sink pun bermacam-macam, diantaranya chrome, stainless Steel, Formatop dan           kayu. Tetapi diapasaran banyak yang menggunakan bahan stainless steel. Ini dikarenakan                     stainless steel yang tahan karat dan mudah dalam perawatannya. 


Mungkin hanya itu saja yang bisa kami berikan kepada anda tentang mengenal bagan bagian kitchen set atau dapur. Baca juga artikel lain tentang furniture kami di Max Studio Furniture














 




             
Baca selengkapnya

Jumat, 10 Februari 2017

Pembuatan Furniture Lemari Pakaian

Pembuatan Lemari Pakaian, Kitchen Set, Rak TV/Backdrop Tv berkualitas dengan harga yang terjangkau

Telp:  0822 1033 5598 - 0812 8116 2944
Email:  maxstudio.furniture@gmail.com

Selamat datang di Max Studio Furniture
Kami adalah perusahaan yang bergerak dalam jasa pembuatan kitchen set dan furniture. Sudah lebih dari 2 tahun kami bergelut dibidang ini dan sudah banyak sekali kitchen set dan furniture yang kita kerjakan. Dengan kualitas perkerja yang kami punya, kami yakin kami akan bisa memberikan kepuasan untuk anda. Berikut adalah proses yang akan kami lakukan apabila anda ingin menggunakan jasa kami dalam pembuatan kitchen set atau furniture. 






Estimasi Budget

Apabila anda telah mempunyai ukuran ruangan atau unit furniture yang akan dibuat, silahkan anda kirimkan via email atau bisa langsung telpon kami, kami akan proses untuk menghitungkan estimasi budget kasarnya. 


Cek reputasi dan kualitas Max Studio Furniture  

Anda dapat cek terlebih dahulu kualitas kami dalam pembuatan kitchen set dan furniture di Instagram Max Studio Furniture atau di facebook Max Studio Furniture

Pengukuran Awal

Kami akan membantu untuk mengukur unit furniture yang ingin anda buat agar sesuai dengan apa yang anda inginkan. 

3D Design

Untuk nominal pembelian tertentu, kami akan memberikan design 3D interior terlebih dahulu sebelum masuk dalam tahap produksi. 

Specs & Design Approval dan pembayaran DP 

Produksi akan kami lakukan ketika spesifikasi produk dan Down Payment (DP) telah di approval.

Proses Produksi

Lama produksi tergantung kepada tingkat kesulitan atau ukuran dan jenis finishing.

Installation

Pemasangan dilakukan selama 1-3 hari. Dan pelunasan dilakukan setelah semua terpasang dengan baik. 


Tentunya akan banyak pertanyaan lain dari anda, silahkan anda konsulatsi terlebih dahulu sebelum membuatnya. Dalam pembuatan furniture, kami akan memberikan solusi terbaik untuk anda dengan memberikan bahan dan kualitas terbaik untuk anda. 

Untuk Informasi lebih lanjut bisa ditanyakan langsung oleh kami di

Telp:  0822 1033 5598 - 0812 8116 2944
Email:  maxstudio.furniture@gmail.com

Baca selengkapnya

Kamis, 09 Februari 2017

Cara Mudah Membuat Kitchen Set Sendiri

Cara Mudah Membuat Kitchen Set Sendiri - Di zaman sekarang, sebuah set dapur atau yang biasa kita kenal dengan nama kitchen Set bukan lagi menjadi suatu hal yang baru. Kitchen Set sudah merupakan suatu kebutuhan yang sangat penting sebagai pelengkap dan dapat memberikan nilai lebih untuk rumah, khususnya untuk dapur. Hal tersebut bukan hanya himpi untuk seorang ibu rumah tangga saja, melainkan juga bagi orang yang pasti akan lebih enggan untuk bergaul dan merasa nyaman dirumah dengan keluarga ketika libur dan kegiatan lainnya jika rumah anda terasa nyaman dan dapur dilengkapi dengan furniture dan kitchen set yang indah dan berkualitas. Konsep Kitchen Set minimalis saat ini menjadi trend di masyarakat, khususnya dikalangan menengah dan atas. Dan pada umunya berbentuk sederhana. 



Sesuai dengan judulnya, kami akan memberikan beberapa tips Cara Mudah Membuat Kitchen Set Sendiri dan dapat sesuai dengan selera atau keinginan anda. Bagaimana kita akan memulainya? pertama adalah hal yang sangat penting yaitu menentukan lokasi yang tepat. Pilihan bisa anda tentukan dimana saja, lokasi populer adalah bagian depan, samping dan belakang. Rumah - rumah di perumahan standar umumnya menggabungkan dapur dengan perencanaan pembangunan rumah. Pada umumnya, lokasi dapur cukup untuk memenuhi desain arsitektur yang standar. Lokasi tersebut dipilih dengan alasan yaitu untuk memberikan sirkulasi udara yang baik karena sisi dapur diletakkan di sisi depan dan berhubungan dengan ruang luar. Lokasi dapur pun juga dapat juga dekat dengan keberadaan ruang makan. 

Langkah kedua adalah menentukan kitchen set. Jika anda telah menetapkan lokasi dapur dengan tepat tetapi tidak menentukan kitchen set secara tepat, maka semuanya akan menjadi sia-sia. Umumnya, Desainer hanya membuat kitchen set dengan meja yang sederhana dan westafel untuk mencuci piring. Membuat kitchen set sendiri pun sebetulnya mudah. Hal yang paling penting adalah ketika anda memperhatikan desain dan fungsi atau kebutuhan. Anda dapat menggunakan lemari dapur anda untuk membuatnya terlihat lebih rapi dan teratur. Untuk pemilihan bahan, anda dapat menggunakan kayu yang cukup dan warna bisa disesuaikan dengan warna konsep dapur anda. 

Langkah yang ketiga adalah menentukan tata letak. Kitchen set sebaiknya dirancang dengan cara yang dapa mengakomodasi setiap barang dan keperluan kegiatan memasak. Namun, dapur juga harus diatur sedemikian spesifik seperti penempatan kompor gas, cerobong asap, tempat sampah dan lain sebagainya. Kulkas harus ditempatkan disudut dapur yang dapat membantu anda untuk beralih ke penyimpanan makanan secara tepat dan tidak terlalu jauh untuk menghindari anda menghabiskan waktu untuk mondar mandir. Oven dapat ditempatkan tepat dibawah kompor gas atau di platform dapur lainnya. Anda juga harus menentukan ukuran platform dapur yang memungkinkan anda untuk menyimpan barang barang dan mengatur rak dan lemari untuk menyimpan makanan dimana tidak dijangkau oleh serangga seperti semut. 

Demikianlah tips Cara Mudah Membuat Kitchen Set Sendiri. Semoga dapat bermanfaat untuk anda yang ingin membuat kitchen set sendiri. Mungkin kalau anda tidak yakin dengan kitchen set yang anda buat, anda bisa percayakan kepada yang berpengalaman di pembuatan furniture

Baca selengkapnya

Sabtu, 04 Februari 2017

Jenis-jenis Material Furniture

Ketika anda membuat furniture biasanya produsen akan menawarkan beberapa pilihan material, dan pilihan material yang ditawarkan itu pun terkadang membuat kita bingung untuk memutuskan yang mana yang kan anda pilih. Banyak orang yang tidak tahu semua istilah tersebut, karena memang baru pertama kali kita mengenal istilah itu. Karena itu sebelum anda memilih bahan material furniture yang akan anda plih, ada baiknya anda mengetahui terlebih dahulu arti dari material furniture tersebut. Oleh karena itu, kali ini kami akan membahas istilah - istilah yang digunakan pada material kitchen set dan semoga informasi ini dapat berguna untuk anda yang sedang ingin membuat kitchen set.

1. Material Dasar

Ada banyak jenis bahan papan kayu yang dapat digunakan untuk material dasar kitchen set mulai dari Multiplex/Polywood, MDF, Particle Board dan Block Board. Dibawah ini adalah penjelasan dari tiap -tiap papan kayu tersebut.

- Kayu Solid - kayu utuh 

























Sesuai namanya, kayu solid menggunakan bahan kayu utuh, sehingga lebih kuat dan lebih kokoh daripada "kayu olahan". Sebanding dengan kualitasnya, furniture dengan bahan kayu utuh tergolong mahal harganya.  Jenis kayu yang biasanya digunakan untuk furniture ini adalah Kayu Jati, Sungkai ataupun Nyatoh. Kayu Jati dipilih karena memiliki urat kayu yang cantik sehingga cantik ketika di expose atau ditonjolkan dan lebih tahan terhadap cuaca ataupun rayap. Namun hargnya yang mahal, sehingga sering digunakan untuk furniture berkelas atau furniture eksport. Kayu sungkai sering sekali menjadi pilihan terbaik selain kayu jati karena harganya bisa dibilang lebih murah kemtimbang kayu jati. Kayu Nyatoh pun sekarang sudah populer untuk menggantikan kayu jati yang terbilang mahal.

Kebanyakan orang beranggapan kayu solid dapat bertahan lama dan materialnya padat sehingga mudah diberi detail tambahan untuk hiasan. Namun, sepanjang penggunaan kayu solid akan mengalami muai susut yang dapat berpengaruh terhadap ukuran. Tanpa pencegahan yang tepat, kayu solid akan rentan terhadap rayap, sehingga dapat mengeluarkan bubuk kayu yang menyebabkan keropos pada kayu solid tersebut.

- Layered (Polywood: Multiplex, Triplex dll)





















Kayu lapis merupakan hasil dari perekatan/press dari beberapa lembaran kayu/triplek/multiplek dengan tekanan tinggi. Kayu lapis memiliki beberapa ketebalan. Ketebalan Polywood menentukan kekuatan furniture tersebut. kayu lapis yang terdiri dari tiga lembar kayu disebut tripleks. Sedangkan yang terdiri lebih dari tiga kyu disebut multiples. harga polywood pun sudah pasti lebih murah ketimbang kayu solid.

Umumnya polywood digunakan untuk membuat lemari pakaian, kitchen set, meja, tempat tidur ataupun rak buku. ketebalannya pun bervariasi, mulai dari 3mm, 4mm, 9mm, 18mm dengan ukuran penampang standar yaitu 120cm x 240 cm. Untuk polywood yang memiliki motif, diantaranya adalah motif jati, sungkai, nyatoh dan lain sebagainya. Untuk fungsinya, papan polywood sering digunakan sebagai pelapis bagian atas lemari ataupun kitchen set.

Untuk polywood yang polos atau tanpa motif biasanya dilapisi HPL, Veneer PVC atau Melaminto untuk memberikan motif finishing pada permukaannya. Salah satu tipe polywood yang memiliki kelebihan anti air adalah Melaminto. Tipe ini pada penggunaannya biasa dipasang pada bagian dalam kitchen set atau furniture lainnya. Pada saat ini, Melaminto tersedia dipasaran dengan berbagai macam warna.

- Teakblock



















Teakblock termasuk kelompok multipleks dimana lapisan terluarnya adalah kayu jati, namun pada bagian dalamnya adalah kayu lunak. Teackblock hanya menonjolkan pola kayu pada lapisan luarnya saja karena menggunakan lapisan kayu jati. Teackblock sendiri sering digunakan pada industri mebel di Indonesia.

material ini tersusun oleh potongan kayu yang dibungkus kayu tipis. harganya pun terjangkau sehingga banyak yang menganjurkan untuk digunakan oleh banyak pengrajin. Akan tetapi, apabila tidak berhati-hati dalam memilih, pada lapisan dalam teckblock dapat dijumpai rongga diantara potongan kayu sehingga dapat melemahkan perkuatannya ketika dipasangi paku.

- Blockboard 



















Balok-balok kayu yang berukuran 4cm-5cm dipadatkan menggunakan mesin. Setelah diberi pelapis, sehingga hasil akhirnya berupa lembaran seperti papan kayu. Blockboard terdiri dari 3 lapisan, yaitu lapisan pertama wajah (face) yang berasal dari lembaran polywood 0.5 ~ 2 mm. Lapisan kedua/inti berikutnya (Core) yang terbuat dari kayu hutan seperti kayu meranti atau kayu seperti kayu albasia yang sudah terlebih dahulu dipotong-potong, serta laminasi dan dibuat sedemikian rupa dengan ketebalan berkisar 10 ~14 mm. Dan lapisan ketiga/belakang (kembali) terbuat dari lembaran Polywood 0.5 ~ 2mm. Blockboard sendiri banyak digunakan dalam pembuatan furniture untuk didalam ruangan.

- MDF (Medium Density Fiberboard)



















MDF terbuat dari kayu halus yang dipadatkan dan dipress pada tekanan tinggi. Karena terbuat dari sisa - sisa kayu, maka harganya pun tergolong relatif murah daripada jenis kayu yang sudah dibahas diatas.

MDF merupakan material kayu olahan yang tidak tahan air dan kelembapan. Karena hal tersebut, untuk daerah-daerah yang memiliki kelembapan tinggi, kami menyarankan tidak memakai jenis bahan kayu ini. pada proses finishing, biasanya MDF dikombinasikan dengan finishing kayu dengan lapisan veener, HPL, pelapis kertas ( tacon, supercon dll), melamik ataupun duco. Keunggulan dari kayu MDF itu sendiri adalah permukaan yang halus dan tidak berpori sehingga membuat proses finishing jauh lebih praktis dibandingkan dengan proses jenis bahan kayu yang lainnya. MDF itu sendiri sering digunakan untuk furniture mass-production dengan sistem knock-down untuk menekan biaya serta memudahkan pengiriman dan pemasangan.

- Partikel Board



















Particle board adalah papan kayu yang terbuat dari partikel-partikel sisa kayu yang direkatkan dan diproses dengan tekanan tinggi. Particle board mirip dengan MDF, namun bahan yang digunakan lebih kasar. Seperti MDF, finishing particle board menggunakan veneer, PVC, HPL ataupun laminate lainnya.

Harga partcile board sendiri lebih murah ketimbang jenis kayu lainnya seperti : MDF, Plywood ataupun Solidwood. Kelemahannya sama dengan MDF yaitu tidak tahan air. Particle board yang telah terkena air, tidak bisa digunakan kembali. Oleh karena itu, untuk furniture yang menggunakan particle board perlu memiliki finishing yang rapi dan baik, untuk mengurangi kemungkinan kemasukan air melalui celah lapisan luar.

Dari semua jenis kayu diatas, untuk menilai kualitas kayu ada 3 faktor penentu, yaitu :

1. Berat jenis - menentukan berat/ringan bahan.
2. Structural Strength - menentukan kekuatan bahan dari segi struktur.
3. Water Resistance level - Menentukan ketahanan bahan terhadap air.

Sekian dari kami tentang Jenis-jenis Material Furniture. Apabila anda ingin membuat kitchen set atau furniture lainnya, ada baiknya anda berkonsultasi terlebih dahulu kepada yang berpengalaman dibidangnya agar dapat menghindari kerugian.
Baca selengkapnya